SAMARINDA-Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M), Universitas Mulawarman (Unmul), Samarinda, menggelar Coaching Penulisan Buku Referensi, Monograf, dan Buku Ajar. Kegiatan ini dihelat pada Selasa (22/11), bertempat di Lecture Theater, Gedung Prof Dr H Masjaya, MSi, Kompleks Universitas Mulawarman.
Dalam coaching tersebut hadir beberapa narasumber. Di antaranya Sekretaris LP2M Unmul dan Editor Bersertifikat Nasional Uni W Sagena, SIP, MSi, PhD; Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN Jakarta sekaligus perwakilan dari Tim Reviewe DeePublish Dr Miguna Astuti, SSi, MM, MOS, CPM, CIRR; dan Konsultan Penulisan Buku dan Penerbitan DeePublish Ridhwan Burhanuddin. Moderator kali ini oleh Koordinator In2bis dan Unmul Press Dr Hadi Pranoto, MP.
Dalam penyampaiannya Unis mengatakan bahwa dia sudah memiliki sertifikasi nasional sebagai reviewer satu-satunya dari Unmul, sehingga dia mengajak para dosen untuk melatih penulisan. “Coaching ini dimaksudkan kepada para dosen agar bisa melatih penulisan dalam membuat buku,” terang Unis.
Selanjutnya Miguna Astuti menjelaskan terkait teknis lebih kepada sisi marketing. “Yang mana, jika kita menerbitkan buku dan buku kita menjadi bahan ajar, dengan sendirinya mahasiswa akan membeli buku tersebut tanpa harus disuruh,” jelasnya.
Terakhir, Ridwan menerangkan tentang penerbitan buku di Unmul. Bahwa dalam menerbitkan buku diperbolehkan bagi siapa saja, baik mahasiswa ataupun dosen. “Tentunya, Unmul memang belum punya penerbit sendiri. Namun, dengan kerja sama ini penerbitan bisa dilakukan dan diproses dengan cepat,” ucapnya.
Coaching itu sendiri dihadiri oleh beberapa dosen, tenaga kependidikan, dan sebagian mahasiswa. (*)